Kapolda Riau Irjen Muhammad Iqbal Lepas Keberangkatan Logistik Bantuan Kemanusiaan Menuju Sumatera Barat di Depan Pintu Masuk Mapolda Riau. (14/05) |
Pekanbaru - Banyak memakan korban jiwa dan menjadi tranding di beberapa media sosial, Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal lepas Tiga truk Bantuan Kemanusiaan untuk korban banjir bandang lahar dingin dan longsor di Sumatera Barat. (14/05/2024)
Pelepasan logistik dilaksanakan di Mapolda Riau tersebut dipimpin langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Muhammad Iqbal, didampingi Inspektur Pengawasan Daerah (Irwasda) Polda Riau, PJU Polda Riau serta pimpinan lainnya.
Kapolda Riau Irjen Muhammad Iqbal dalam sambutannya menyampaikan, pelepasan bantuan tersebut akan di drop dan dipusatkan di Polres Bukit Tinggi.
”ini merupakan bentuk kepedulian kita kepada saudara-saudara kita yang terdampak bencana di Sumbar, Bansos ini akan kami drop dan dipusatkan di Polres Bukittinggi, kita akan memberikan Bansos tersebut setidaknya dapat meringankan beban saudara kita di sana," sebut Irjen Iqbal.
”Kita akan memberikan support tanda empati kita kepada saudara-saudara kita yang terdampak, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi saudara-saudara di sana serta niat baik ini dibalas oleh allah dan menjadi ladang amal bagi kita," Tambahnya.
Kapolda Riau menambahkan, Bansos yang diberangkatkan ini akan dikawal oleh Ditlantas Polda Riau sehingga aman sampai ke tujuan.
Adapun Bantuan Sosial sebanyak tiga truk tersebut berisikan 600 Dus Mie Instan, 150 Buah Selimut, 150 Buah Tikar, 150 Biskuit Kaleng, 90 Karung Beras dan 21 Dus Susu.