-->

Notification

×

Kategori Berita

CARI BERITA

Iklan

Iklan


Iklan





IBI Kampar Melakukan Optimalisasi Kinerja

| Thursday, October 24, 2024 WIB | Last Updated 2024-11-03T14:09:12Z


Kampar - Bekerjasama dengan Unit Pelayanan Teknis (UPT) Puskesmas Senama Nenek, Tapung Hulu, Ikatan Bidan Indonesia (IBI) Kabupaten Kampar melakukan Optimalisasi Kinerja dan Propesionalisme bidan serta menertibkan administrasi profesi bidan. (24/10) 


"Bidan harus mampu meningkatkan dan menerapkan profesionalnya dalam pelayanan kepada masyarakat, khususnya di tempat mengabdinya masing-masing. Bidan juga harus memegang teguh etika profesi yang sesuai kode etik untuk menjalani profesi ini dengan baik," Ujar Satiti.


"Profesionalisme Bidan merupakan dasar untuk kontrak sosial antara profesi Bidan dengan masyarakat, Bidan harus memiliki pengetahuan, keterampilan, dan perilaku yang unggul serta menjunjung tinggi etika dan hukum kesehatan, Ada beberapa standar perilaku profesional Bidan yang harus dan wajib dimiliki dan difahami oleh para Bidan, yaitu Bertanggung jawab dan mempertanggungjawabkan keputusan klinis yang dibuatnya dan senantiasa mengikuti perkembangan pengetahuan dan keterampilan mutakhir,," Terang Satiti. 


Pada kegiatan pembinaan ini Ketua PC IBI Kampar juga melakukan pelayanan pengecekan terhadap Kartu Tanda Anggota (KTA), Surat Tanda Registrasi (STR), Surat Izin Praktik Bidan (SIPB) dan Surat Izin Praktek Mandiri (SIPBM) yang dimiliki oleh para Bidan.


Dalam pemeriksa ini, Ketua PC IBI Kampar menemukan beberapa orang Bidan yang Surat Izin Prakteknya sudah habis masa berlaku, oleh Ketua PC IBI Kampar diarahkan agar Bidan tersebut menutup sementara prakteknya sampai izin praktek yang baru di terbitkan oleh dinas terkait. (Adv)