Kampar - Tim Divisi Kuasa Hukum Badan Pemenangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kampar, Nomor Urut Satu Repol-Ardo ajak masyarakat menolak politik uang, secara umum Koordinator Kuasa Hukum BP-Redo menyampaikan apabila ada masyarakat yang melaporkan ke BP akan diberikan reward. (21/11)
Dalam upaya menciptakan Pilkada yang bersih, jujur dan adil, Kuasa Hukum BP-Redo menggelar sayembara dengan memberikan hadiah sebesar Lima Juta Rupiah setiap masyarakat yang berhasil membuktikan adanya praktik politik uang dengan melampirkan bukti-bukti otentik, seperti foto atau video.
"Kami menghimbau kepada masyarakat kalau bisa memvideokan, memoto, dan mengambil keterangan saksi, ataupun masyarakat yang menerima silahkan memberikan laporan kepada Badan Pemenangan Repol-Ardo, Nantinya kita akan memberikan uang senilai Lima Juta setiap laporan yang masuk", Pungkas Hafiz Tohar.
"Pada intinya hari ini kami melakukan konferensi pers hanya untuk mempertegas komitmen dari pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Repol-Ardo menolak seluruh bentuk daripada politik uang", Pungkas Koordinator Divisi Hukum BP-Redo Hafiz Tohar.
Laporan yang diterima dapat disampaikan langsung ke posko Badan Pemenangan Repol-Ardo di setiap Kecamatan dan atau datang langsung ke posko Utama Kantor DPD Partai Golongan Karya Kabupaten Kampar Jl. A. yani Bangkinang Kota atau dapat menghubungi kontak person Divisi Hukum BP-REDO di Nomor 085265131099, 081270057757, 081275950132, 081276688076.
Hafiz Tohar berharap langkah ini dapat menekan praktik politik uang dan memberikan kesempatan bagi masyarakat untuk memilih pemimpin yang berkualitas tanpa pengaruh uang.