-->

Notification

×

Kategori Berita

CARI BERITA

Iklan

Iklan


Iklan



Agenda Silaturrahmi Keluarga Besar Lapas Berhadiah Umrah Gratis

| Jumat, Februari 21, 2025 WIB | Last Updated 2025-02-21T14:13:26Z


Istimewa


Kampar – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan para pegawai muslim menjelang bulan suci Ramadhan, Keluarga Besar Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas IIA Bangkinang menggelar Silaturrahmi dengan memdatangkan Ustadz kondang Narlis Nazar (Ustadz Orange_red). (21/02)


Kegiatan dilangsungkan di Masjid AT-Taubah Lapas Bangkinang, yang dipimpin langsung oleh Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Kelas IIA Bangkinang, Alexander Lisman Putra, dan dihadiri oleh jajaran struktural dan fungsional, ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan (DWP), serta Santri Lapas Bangkinang.


Dalam sambutannya, Kalapas IIA Bangkinang, Alexander, menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi ini merupakan salah satu bentuk pembinaan rohani bagi pegawai muslim serta sarana untuk mempererat hubungan antar pegawai di lingkungan Lapas Bangkinang.


"Saya berharap, melalui kegiatan ini, kita semua dapat mengambil hikmah dan pelajaran yang berharga untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik di tempat kerja maupun di masyarakat, agar semakin meningkatkan kualitas iman dan ketakwaan kita," Ucap Pria yang akrab disapa Alexa itu. 


Setelah kata sambutan dari Kalapas, acara dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustadz Orange, Dr. H. Narlis Nazar, MA. Dalam tausiahnya, Ustadz Orange mengingatkan tentang arti penting bulan Ramadhan dan berbagai manfaat yang dapat kita raih selama bulan suci ini. Beliau juga menjelaskan hal-hal yang harus dihindari selama Ramadhan agar puasa kita menjadi lebih berkah.


"Saya ingin mengingatkan kita semua bahwa bulan Ramadhan adalah momen untuk memperbaiki diri, meningkatkan ketakwaan kepada Allah, dan memperbanyak amal ibadah. Kita harus menjaga diri dari hal-hal yang bisa mengurangi pahala puasa kita, baik itu perbuatan buruk maupun perkataan yang tidak baik," pesan Ustadz Orange.


Setelah tausiah selesai, acara dilanjutkan dengan pembagian doorprize. Hadiah utama berupa tiket umrah yang disediakan oleh Kalapas Bangkinang ini berhasil diraih oleh pegawai Lapas Bangkinang, Ilham Darmawan, yang merupakan salah satu petugas jaga. Hadiah utama ini diserahkan langsung oleh Kalapas Bangkinang, Alexander bersama Ny. Alexa dan Ustadz Orange.


Kalapas IIA Bangkinang, Alexander Lisman Putra, berharap tiket umrah ini dapat menjadi berkah dan menjadi motivasi bagi Ilham untuk lebih mendekatkan diri kepada Allah SWT, serta dapat kembali dengan membawa kebahagiaan dan keberkahan bagi keluarga dan rekan-rekan di Lapas Bangkinang.


Kegiatan silaturahmi ini diakhiri dengan doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Orange. Semua peserta tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian acara dari awal hingga akhir, dan acara ditutup dengan sesi foto bersama para pegawai dan DWP Lapas Bangkinang.